Friday, July 6, 2018

satu kata HIJRAH

Apa pekerjaan yang paling bahagia untuk dilakukan?
yaitu.. mengerjakan apa yang kamu senangi.

ada pepatah bilang "lakukan apa yang kamu cintai, namun bila saat ini kamu tidak dapat melakukannya maka cintailah apa yang sedang kamu lakukan." mengucapkannya ternyata tak semudah yang dibayangkan untuk dilakukan

pernah kah kamu merasa diri mu perlahan berubah menjadi seseorang yang asing? bukan untuk orang lain tapi hanya untuk diri mu saja.
pernahkan kamu bertanya, mengapa bahagia hanya mampir sesaat disaat orang lain di lingkaran yang sama bisa tersenyum lepas?
atau pernahkan dirimu merasa bahwa ada hal diluar sana yang jauh lebih kamu senangi namun tak selalu dapat kamu lakukan hanya karna waktu dan tenaga mu sudah dikuras habis untuk melakukan rutinas yang perlahan namun pasti terasa membosankan?

bukan tak pernah mencoba untuk terus bertahan
bukan pula tak pernah berjuang untuk memperbaiki keadaan

namun.........

hati selalu berkata " Aku Lelah...."
pikiran terus terngiang dengan "Andai saja...."

rasa nya seperti kurang bersyukur atas segala nikmat yang telah diberikan,

namun.........

sekali lagi rasanya seluruh semesta (tak) mendukung


siapa manusia yang tidak butuh uang di dunia ini???
tapi ada kalanya kamu diperhadapkan dengan kenyataan
uang dan materi yang kamu terima ternyata tak mampu membuat mu bahagia

bukan hanya senyum sesaat
atau canda tawa semu yang berlalu begitu arah mata angin berganti

bukan itu yang aku cari...

mungkinkah ini saatnya??
apakah setiap hal sudah menunjukan pertanda??

siap ahh tidak aku tidak siap..
ya aku siap aku bisa aku pasti siap..

oh oh tidak ternyata aku belum siap,,
hmm rasanya kali ini aku siap,,

sekali lagi hati dan logika beradu
harapan dan kenyataan saling berebut posisi

keputusan itu HARUS diambil
BUKAN ESOK BUKAN NANTI tapi.................... SAAT INI

sudah,, sudah cukup ku rasa
siap atau tidak, sampai kapan pun manusia tak kan pernah siap keluar dari zona nyaman
tapi aku percaya TUHAN tidak jahat

setiap keputusan pasti ada konsekuensi, kedewasaan bersikaplah yang menentukan berhasil atau tidak
sudah terlalu lama terombang ambing dalam gelombang keraguan dan ketakutan
PERCAYA SAJA bahwa setiap orang pasti memiliki rejeki, hanya tinggal USAHA

akhirnya ditengah masih adanya kegalauan, ketakutan, keraguan, ketidakpastian akan apa yang harus dilakukan setelahnya. Namun satu yang pasti..

Aku ingin bahagia secara tulus

bukan dengan topeng supaya semua orang berfikir bahwa aku baik baik saja
bukan terus berperan dalam sandiwara yang disutradarai orang lain meski ku tak suka alur kisahnya

HIJRAH ya satu kata H.I.J.R.A.H

semoga setiap insan mendapatkan kebahagiaan sejatinya, sebelum waktu yang diberikan habis terbuang percuma.








Monday, February 3, 2014

kenapa penyesalan itu selalu...

Kenapa Penyesalan Selalu Datang Belakangan??

pernah ga kamu bertanya atau berfikir tentang kalimat ini...
aku pernah.. dia juga pernah...

bukan tentang masalah kesempatan
bukan juga tentang masalah sekarang atau kemaren atau mungkin besok

tapi masalahnya kenapa baru sekarang? kenapa bukan dari kemaren? kenapa juga harus menunggu besok?
Setiap orang selalu punya kesempatan untuk melakukan apa yang dia mau
memilih melakukan apa yang dia suka
mengejar dan mendapatkan apa yang menjadi impiannya

tapi....

masalahnya sering kali kita terlalu banyak pertimbangan
masalahnya sering kali kita terlalu yakin bahwa waktu kita masih panjang
masalahnya sering kali kita terlalu khawatir dengan apa yang menjadi pendapat orang akan keputusan yang kita ambil..

sedangkan...

pertimbangan itu butuh waktu, ya... waktu yang tak sebentar...
sedangkan waktu itu hanya bisa berjalan maju..

pernah dengarkan kalimat "andai waktu bisa diputar kembali..."
sayangnya waktu tidak dapat berjalan mundur,, kalau pun bisa diulang,, bukanlah waktu itu melainkan kejadiaan di waktu itu yang biasa kita sebut kenangan..

yang namanya kenangan ya ga akan pernah berubah kejadiannya, apapun yang kamu lakukan,, sama seperti dengan kertas putih yang terkena noda darah, ga akan pernah bisa hilang kecuali kamu menggantinya dengan kertas baru dan membuang kertas yang telah ternoda itu..

waktu tidak bisa menunggu,,,
kamu mungkin dapat menunggu selama mungkin untuk mempertimbangkan sebuah keputusan tapi waktu terus berlari meninggalkan mu tanpa pernah kamu sadari...

Dalam pertimbangan mu yang membutuhkan waktu yang lama itu kamu juga pusing berandai andai tentang bagaimana orang akan bereaksi terhadap keputusan mu.. hmmmmm...
tak ada salahnya mempertimbangkan hal itu, kata orang yang bijaksini "ga ada salahnya menyenangkan hati orang lain,, itu bagus!"
namun mungkin kamu akan butuh waktu seumur hidup bahkan lebih untuk dapat menyenangkan hati semua orang,,,,

Saat kamu sadar..
Saat kamu yakin dengan apa yang jadi keputusan mu
Saat kamu tak lagi khawatir dengan apa yang orang pikirkan

Di saat yang sama sering kali kamu sudah terlambat
Di saat yang sama kesempatan itu telah beralih memilih pejuangnya
Di saat yang sama impian mu itu tetap tidak berubah dan tetap hanya menjadi sebuah impian
Di saat yang sama segala daya upaya sekuat tenaga yang kamu kerahkan menjadi tidak berarti

Detik itu waktu pun berkata "Kenapa baru sekarang? Kenapa kamu tak memperjuangkan ku sekeras ini dari dulu? Kenapa baru saat ini, bukan kemarin?"

Dan sesal pun menyapa relung hati mu, membuat mu merenung akan waktu yang berlari meninggalkan mu dan meninggalkan kenangan yang sering kali membuat mu sangat bodoh telah melepaskan genggaman tangannya dan mengucapkan selamat tinggal kepada impian mu, jauh.. jauh.. jauh dibelakang...

Monday, October 7, 2013

kemapanan yang merubah rasa

seorang teman lama bertanya kepada ku apa arti dari kemapanan??
pertanyaan yang tak kuduga akan dilontarkan saat itu

sebuah pertanyaan yang terus menerus berkecamuk dalam pikirannya
mengoyak hatinya menjadi serpihan
apa arti sebenarnya dari KEMAPANAN?
syarat apa yang harus dipenuhi untuk dikatakan MAPAN?

sebuah kata yang memporak porandakan kesetiaan sekian tahun lamanya
sebuah pandangan yang merubah masa depan menjadi masa lalu
orang bilang, hidup ini yang penting CINTA
namun,, orang ga akan bisa kenyang hanya dengan makan CINTA

siapa sih yang ingin hidup menderita dan kekurangan??
aku rasa tak ada, tapi siapa sih yang tidak ingin merasakan indahnya mencintai dan dicintai???
aku rasa juga tak ada

lalu mengapa kemapanan bisa menjadi sebuah tolak ukur yang sangat mudah untuk mengakhiri kesetiaan??
cinta memang tidak bisa membeli apapun di dunia ini
namun uang juga tidak dapat membeli cinta

dan disaat KEMAPANAN itu akhirnya mengalahkan rasa CINTA yang telah dipupuk bertahun lamanya, aku tau pasti tidak akan mudah menghapus setiap jejak langkah yang ada, aku tau pasti tak sedikit sayatan yang tergores dalam proses merelakan..

namun aku percaya yang namanya CINTA itu datang pada saat yang tepat dengan orang yang tepat
kalau saat ini semua terasa aneh, terasa janggal, terasa tak masuk ke akal pikiran mungkin itu memang bukan cinta..





Rindu ku terlarang

pernah kah kamu merindukan seseorang yang sebenarnya tidak kamu inginkan hadir dalam kehidupan mu?
pernah kah kamu berfikir sejenak tentang dia dan berkata dalam hati mu "andai dia masih ada disini?"

aneh bukan,,
bila kamu merindukan orang yang tidak pernah kamu harapkan hadirnya dalam hari mu?

janggal rasanya,,
memikirkan dia dan berharap dia kembali, sedangkan bila bersamanya hari mu serasa berada di neraka dunia!

Tapiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiii... itulah yang sedang aku rasakan...

merindukan guru-guru killer ku,,

mereka yang mengisi hari ku dengan tekanan bertubi tubi
mereka yang tak pernah memberi ku watu bahkan hanya untuk bernafas

merindukan dosen-dosen killer ku..

mereka yang punya reputasi cenderung negative dimata banyak mahasiswa
mereka yang dianggap menuntut kesempurnaan 1000% dari mahasiswanya
mereka yang dirasa tak memilik belas kasih dan ampun untuk setiap kesahalan yang dibuat..

merindukan atasan ku yang super horor

dia yang kurasa memberikan pekerjaan yang bukan jadi bagian ku
dia yang memaksaku untuk jadi mutiara ditengah kubangan lumpur dalam waktu sangat singkat
dia yang menyuruh ku terus beradaptasi dengan perubahan drastis yang dilakukan hanya dalam hitungan detik


hahahahaah.. lucu rasanya merindukan mereka yang banyak dihujat dan dihindari
tapi justru dari mereka aku belajar bahwa hidup itu tidak mudah
bahwa untuk sukses kamu memang harus bekerja lebih keras dibanding yang lain, melakukan yang orang lain tidak lakukan,
bahwa hidup itu memang ga pernah berjalan sesuai dengan ingin mu!
bahwa perubahan itu selalu terjadi suka tidak suka mau tidak mau!
bahwa waktu itu berlalu dengan sangat cepat dan bahwa mereka telah meninggalkan jejak mendalam dalam hidup ku dan merubah ku jadi pribadi yang lebih baik dibawah tekanan yang ku rasakan selama bersama dengan mereka..

Wednesday, July 3, 2013

yeay bisnis ku menguntungkan, nyata hasilnya!

hari ini aku ngantri di oriflame cabang sudirman, astaga naga banyak banget orangnya..
setelah menunggu beberapa saat nomer ku pun dipanggil dan barang pesanan ku seketika berpindah dalam genggaman ku..

sambil ngecek barang satu-satu, aku tak berhenti tersenyum.. kenapa??
bagaimana tidak, aku bisa melihat banyak hadiah yang aku terima dari oriflame, hasil kerja keras ku bulan lalu dan awal bulan ini..


satu buah jam tangan yang berhiaskan swarovhski, satu buah produk perawatan dan satu buah tender care gift box,, duh senengnya!! sekarang tinggal nunggu bonus cash masuk ke tabungan dan bersiap menyambut bonus bulan depan,,

memang ya kalau kita mau usaha, pasti Tuhan buka kan pintu berkatnya buat kita :D

kamu mau juga mendapatkan bonus dan hadiah seperti aku?
yuk gabung bareng team ku sekarang juga, dijamin ga bakal nyesal!
bakal banyak yang membimbing mu sampai berhasil.
kalau aku saja bisa dengan segala keterbatasan waktu, maka aku yakin kamu juga bisa.

untuk informasi lebih lanjut tentang pendaftaran kamu bisa sms aku di nomer 0888-2800-171
atau kalau mau pesan prooduk oriflamenya juga bisa, langsung hub aja nomer diatas..

karna sukses itu berasal dari usaha diri sendiri dan kesuksesan itu untuk dibagikan,, see you soon in my success team :)

Bisnis ku Murah Meriah cuma modal Rp 50rb dan KTP

Sudah dua bulan ini aku join bareng sama salah satu perusahaan kecantikan dari swedia,
Awalnya sih cuma iseng, karna pengen dapat tambahan uang jajan (maklum hidup merantau di Jakarta pengeluaran banyak chinnn ).
Aku sih pengennya bisnis sampingan ini ga nyita waktu, pikiran dan tenaga, soalnya kerjaan ku sendiri sudah menguras semua itu (heheheh... nasib karyawan :p)

Di salah satu kontak bbm ku ada teman yang ternyata consultant dari perusahaan ini, langsung aja aku tembak mau join bareng dia. Karna aku sudah kenal bisnis dan produk perusahaan ini dari 2006.

Syaratnya gampang banget:
1. Foto (copy) KTP
2. Foto (copy) Sampul depan buku tabungan (buat terima uang saku tiap bulan)
3. Alamat email dan no. telp
4. Alamat rumah / kontrakan/ kantor (buat ngirim barang atau starterkid)

Pas starterkid datang, bayar uang pendaftaran 50rb ke kurir, as simpe as that : )

Siapa sangka baru 2 bulan gabung aku sudah bisa naik level, dapat uang saku bulanan, dapat bonus produk-produk perawatan dan make up, serta bisa dapat jam tangan berhiaskan swarovski senilai Rp 498.000 dan semua itu aku dapat secara GRATIS!  tak lupa Penghasilan langsung setiap penjualan produk juga lumayan banget.

Barang pesanan bisa dipesan lewat website dan barang bisa dikirim langsung ke alamat yang terdaftar. Kalau soal pembayaran, selain bisa datang langsung ke kantor cabang, bisa transfer juga via bank. # Gampang gampang gampang gampang...

Ga perlu takut bakal kerja sendirian, di bisnis ini kamu akan di bantu, ga akan dilepas sendiri, banyak upline-upline yang bakalan ngasi masukan gimana caranya promosi sampai cara jitu biar terus naik level. Asal mau kerja keras dan kerja cerdas pasti bakal sukses!

Biar kata ga punya skill jualan, atau pemalu, atau apapun kendalanya, kami bantu, agar setiap anggota berhasil meraih apa yang menjadi impiannya.

Pengen berhasil juga seperti ku?
Yuk join bareng di Oriflame bersama team ku.
Ga bakal nyesel, kita sukses bareng disini, mau muda atau tua, mau cewek atau cowok, mau di kota atau di desa, semua orang punya kesempatan yang sama untuk sukses. So,, tunggu apa lagi, cuma modal Rp 50.000 dan KTP, kesuksesan itu siap diraih sekarang!! bukan besok atau lusa.

Untuk info lebih lanjut, tanya2 atau mau langsung join, bisa sms ke aku di 0888-2800-171.

Wednesday, August 29, 2012

dear...

ku buka mata ku dari tidur lelap saat mentari masih enggan untuk menyinari
entah kenapa hati ini tertuju pada mu..nyata bayang mu mengisi setiap relung hati
aku terdiam, dan aku termenung
adakah kau baik-baik saja hari ini? karena perasaan ku berkata tidak..

kegelisahan tentang mu mengiringi langkah ku ke sudut sepi
aku berlutut dan merendahkan diri, membawa sejuta keresahan menghampiriNya

aku tak tahu apa yang sedang ia alami dengan pasti saat ini
aku tak tahu apa yang dia rasakan yang sebenar-benarnya di dalam hati sekarang
namun saat ini hanya ini yang ingin aku katakan

kalau dalam hari-hari hidupnya, ada orang yang menyakiti hatinya
maka buatlah aku menjadi pengobat setiap lara di hatinya

kalau dalam hari-hari hidupnya, ada orang yang membuatnya menitikkan air mata
maka pakailah aku sebagai pelipur setiap duka citanya

kalau dalam hari-hari hidupnya, ada orang yang mengusik ketenangannya
maka jadikan aku tempat ternyaman baginya untuk bersandar

kalau dalam hari-hari hidupnya, dia mengalami berbagai macam tantangan dan kesulitan
maka buatlah aku sebagai penasehat yang bijaksana agar dia memperoleh jalan keluar

kalau dalam hari-hari hidupnya, dia mengalami banyak kejadian buruk
maka pakailah aku sebagai pembawa kabar sukacita baginya

kalau dalam hari-hari hidupnya, dia merasa sendirian dan tak sanggup berjalan dalam kesesakan
maka jadikan aku penyemangat dan penopang yang membuatnya jauh lebih tegar

kalau dalam hidupnya, banyak orang yang membuatnya tersenyum
maka biarkan aku menjadi pelengkap setiap kebahagiaannya

kalau dalam hidupnya, banyak kesuksesan yang dicapainya
maka biarkan aku menjadi bagian yang mendukung setiap usahanya

aku berharap ketika dia tersenyum
hatinya pun ikut tersenyum

aku tidak ingin ketika dia menangis
hatinya sedang teriris dengan rasa sakit yang dalam

ingin ku dia selalu bahagia
asa ku dia selalu tersenyum ceria
harap ku dapat menjadi berkat dalam setiap detik kehidupannya

namun..aku tak tahu apa yang sebenarnya terjadi
aku tak tahu apa yang sejujurnya dia rasakan
hanya Kau yang paling mengerti

aku mohon..
tolong jaga dia Tuhan
dalam setiap langkahnya, untuk setiap pergumulan hidupnya
tolong sertai dia Tuhan
dalam semua citanya, untuk setiap impian dalam hatinya
tolong penuhi hidupnya
dengan semua kebahagiaan dan berkat yang melimpah

amin...